5.3.14

Groopic: Take Your Selfie Group Photo by Yourself


Apa yang tidak pernah lupa untuk dilakukan saat hangout bersama teman-teman? Mungkin jawabannya adalah foto bersama. Sehingga biasanya tidak lain dan tidak bukan para pelayan cafe/restauran menjadi korban fotografer dadakan. Namun dengan aplikasi Groopic, tidak perlu lagi meminta bantuan orang asing untuk mengambilkan foto group kamu, sehingga tidak perlu canggung atau malu jika ingin berpose sedikit norak.


Aplikasi yang tersedia untuk perangkat Android maupun iOS ini memungkinkan kita untuk mengambil foto group by ourself.

Aplikasi ini menyertakan tutorial cara menggunakannya, namun cukup mudah untuk memahami hanya dengan melihat step by stepnya. Contohnya, katakanlah terdapat tiga orang A, B dan C yang akan mengambil foto group. Pertama, A mengambil foto dari B dan C. Kemudian, saat A masih berdiri memegang kamera dengan stabil, C datang dan mengambil kamera. A kemudian pergi dan berpose dengan B, tentunya tempat di mana C berdiri atau duduk di sisi yang kosong. C sekarang harus menyelaraskan frame dengan gambar yang diambil A sebelumnya. Setelah C mengambil foto, Groopic akan meminta untuk mengidentifikasi dua fotografer dalam dua foto tsb.

Setelah Anda selesai , Groopic akan menggabungkan dua foto menjadi satu gambar rapih. Hasilnya sangat meyakinkan seolah itu diambil oleh orang ke 4. Anda dapat melihat tutorial video di bawah ini untuk lebih jelasnya.



Pada versi gratis, Groopic memungkinkan Anda menyimpan dan sharing foto dengan resolusi rendah. Sedangkan untuk versi pronya anda dapat menyimpan hasil foto dengan ukuran dan resolusi terbaik. Apalikasi ini seharga $ 0,99 dan Anda dapat mendownloadnya di Play Store dan Appstore.


0 komentar:

Posting Komentar