12.12.12

Twitter Filter Foto untuk Android dan iOS



Akhirnya setelah Instagram menarik dukungan terhadap Twitter, Twitter resmi hadirkan filter fotonya sendiri. Dukungan yang dimaksud di sini adalah foto-foto Instagram sudah tidak dapat tampil di Twitter lagi. Jika sebelumnya dengan me-link/share update Instagram ke Twitter, maka secara otomatis foto tsb muncul di Twitter. Namun sepertinya tidak berlaku untuk twitter client, karena foto Instagram masih dapat muncul di TweetDeck.


Walaupun demikian, filter pada Twitter cukup menarik untuk disimak. Saat meng-upload foto, kita akan menemukan tiga icon. Pertama, icon magic tools, di mana foto secara otomatis akan di koreksi, baik dari kontras, brightness, maupun saturasi. Berikutnya icon filter.  Setidaknya ada delapan filter yang disediakan, yaitu Vignette, Black & White, Warm, Cool, Vintage, Cinematic, Happy, dan Gritty. Icon terakhir adalah cropping, di mana kita dapat mengcrop foto menjadi square.

Filter ini hanya bisa dinikmati melalui Twitter for Android dan iOS, artinya tidak dapat diakses melalui browser. Filternya sendiri cendrung sederhana dan terkesan ringan. Sangat berbeda seperti filter-filter pada Instagram atau Streamzoo yang cendrung klasik.

salah-satu contoh hasil filter Twitter: Vignette


OPINI
Tapi lebih dari pada itu, kemunculan filter ini menjadi absurd. Berbeda seperti media sosial mobile Instagram, di mana keberadaan filter menjadi dukungan karena headline Instagram adalah media sharing foto, sedangkan pada Twitter tema utamanya adalah text. Foto yang di-upload di sana sebagai pelengkap informasi yang disampaikan. Sehingga keberadaan filter pada twitter seperti tempelan karena rasa tidak mau kalah saja dengan Instagram.

Well, kita lihat saja perkembangan Twitter kedepannya bagaimana.


0 komentar:

Posting Komentar